Senin, 23 Desember 2013

Mencintaimu adalah sebuah kekhilafan

Aku masih punya dunia lain selain kamu
Aku tetap lah aku ada nya
Dan akan selamanya akan jadi aku
Tak kan mungkin jadi dia, dia atau mereka

Mencintaimu adalah sebuah kekhilafan
Anggap saja itu sebuah kesalahan
Aku bukan aku yang dulu
Aku ya aku

Sekarang kita sudah beda
Keadaan kita tak sama seperti dulu lagi
Mengertilah...
Pelangi cinta telah hilang dari hati

Ungkapan Hati Untuk Ibu



                     Ibu adalah sosok wanita paling berjasa di dunia, tanpa beliau kita bukan lah apa-apa dan tidak akan lahir di dunia. Ia yang telah bersusah payah dalam melahirkan kita. jangan pernah kita merasa lebih hebat dari dia apa lagi sampai kita melawan nya. Kita tak kan pernah mendapatkan surga jika kita durhaka pada ibu. Jangan kan untuk mendapatkan dan tinggal di surga nanti. Untuk Mencium bau surga saja kita tak kan pernah bisa merasakan nya di akhirat kelak padahal sesungguh nya wangi surga itu bisa tercium dari jarak Ribuan mil perjalanan bahkan dari jarak ribuan tahun kehidupan tapi nikmat itu tidak akan  pernah kita rasakan bila kita durhaka kepada ibu karena surga berada di bawah telapak kaki ibu. Bila ibu sudah tak ridho. Maka selama nya kita tidak akan berada dalam ridho tuhan.
                     Ibu.. setiap hari tanpa lelah mengasuh, membimbing dan memotivasi anak-anak nya. Sungguh mulia seorang ibu. Niscaya kita tidak akan pernah bisa membalas jasa-jasa nya. Niscaya, kita tidak akan dapat menghitung atas segala jasa-jasa yang telah ia lakukan buat kita. Ibu pernah bilang, Nak. Kami sebagai orang tua. Apapun akan kami lakukan demi kebahagiaan kalian. Oh, sungguh sangat terenyuh hati ku kala mendengar kan itu.
                    Ibu... kau lah Inspirasi ku. You’re everything for me. Engkau lah segala nya. tanpa mu apa lah arti AKU. Tanpa mu, aku tidak akan pernah ada di dunia ini. Terima kasih atas semua nya. Ibu, sosok yang sangat berperan dalam keluarga. Dalam memimpin si kecil & membimbing anak nya. aku bisa seperti ini dan sebesar ini berkat jasa mu. Aku teringat ketika masih kecil dulu, Saat masih begitu lugu nya. Bu, Ini apa ? Bu, Itu apa ? ‘’tanya ku.
                   Teringat ketika masa kecil dulu yang sering menangis apabila kehendak ku tidak di turuti. dikau dengan begitu sabar nya melayani aku tanpa lelah. Ibu... Segala jasa-jasa mu niscaya tidak akan pernah mampu aku membalas semua yang telah engkau korbankan untuk ku. sejak lahir hingga besar. Seperti kata pepatah mengatakan, Kasih sayang mu sepanjang jalan. Kasih anak mu hanya sepenggal galah. Tak terhitung kali jasa-jasa mu mengalir di setiap jejak langkah ku.
                  Setiap hari, saat masih dalam ayunan, saat kita belajar merangkak, duduk, bicara dan berdiri. Ia hadapi dengan sabar, tanpa mengeluh sedikitpun. Saat melewati masa-masa tersulit sekali pun.  Kelembutan hati serta kasih sayang nya terpancar kan setiap hari dalam mendidik anak-anaknya. Itu sangat lah memberi arti. Saat diri ini sedang sakit, saat tiada seseorang yang memperhatikan. Hanya ibu lah yang paling mengerti apa yang aku rasakan.
                 Ibu... sosok pahlawan yang memiliki jiwa kasih sayang yang tinggi. Sadarkah kita pada ibu ternyata terdapat salah satu nama tuhan (Asmaul husna) yaitu Rahim. Mungkin itu lah kenapa tuhan ciptakan rahim untuk para ibu. supaya setiap ibu memiliki jiwa Penyayang dan nyata nya memang benar. ibu adalah orang yang memiliki jiwa kasih sayang yang tinggi terhadap anak nya. maka walau bagaimana pun seorang ibu, Dia adalah orang yang paling berpengaruh bagi kehidupan kita.bersyukur lah kita yang hingga saat ini masih memiliki ibu. sayangi lah beliau. Jangan buat ia menangis. Setitik saja kita membuat ibu menangis atas sikap kita maka itu sudah berdosa. Jangan kan itu, Kita berkata ‘AH’ saja malaikat sudah mencatat amal buru kita. Maka sekali lagi sayangi lah ibumu. Bersyukurlah kita masih punya ibu. Sebelum menyesal datang. Mungkin, ada beberapa orang baru merasa menyesal ketika ibu nya sudah tiada. Selagi Ibu masih hidup. Sayangilah ia. Hormatilah dia. jangan pernah biarkan setetes tangisan pun mengalir di pipi nya oleh karena ulah mu. Jagalah beliau. Jangan sampai menyesal ketika ia sudah tiada. Ibu, Terima kasih... jasa-jasa mu tak kan pernah aku lupa sepanjang masa.

Sabtu, 14 Desember 2013

\\Sayap Cinta//

Ku butuh sayap untuk terbang
Dan sayap ku adalah kamu
dan aku ingin terbang bersama dengan mu

hingga sampai ke surga cinta
Dan kita rasa kan indah nya Cinta
berdua bersama di alam kerinduan

Ku bawa engkau terbang bersama dengan ku
Ceria kan hari-hari
karena engkaulah Sayap ku
membawa terbang bersama kembali menuju istana cinta kita

Rabu, 04 Desember 2013

Cerita hari Ini - (Argghh Sial)


                 Sial...Sial... Hari ini gw Sial banget. Semua rasa berkecamuk di pikiran gw saat itu. Hari ini, detik ini dan pagi ini,  04 desember 2013. Hari ini hari yang cukup sial bagi gw seniri. Semua rasa bercampur menjadi satu.., Arrrggghhhh.... What am I feel ? I don’t know now., sudah 25 kali panggilan tak terjawab dan sudah beberapa pesan masuk ke handphone gw. Gila, benar-benar gila. hari ini gw bangun kesiangan. Tak seperti biasa nya yang biasa bangun pagi. Tapi Tidak dengan Hari ini.
                 Tet, Gw liat di Hp sudah menunjukan pukul 09.30 WIB. Ketika bangun, gw liat di handphone penuh panggilan tak terjawab. Oh., my god, Gw liat bokap sudah nelpon sebanyak 25 kali. Ehmmmm, sebuah angka yang cukup Fantastis untuk membuat kesal dan begitu pun dengan nyokap yang juga sudah berpuluh-puluh kali nelpon. Wow,setelah gw bangun dan bangkit dari pulau kapok alias tempat tidur. Pantes, Hp gw silent. Ah shit dah. kemudian Gw menelepon balik beliau dan SUKSES, akhir nya Gw pun di marah-marah lewat handphone dan diomel-omelin habis-habisan. Ya, bagaimana tidak. Sudah beberapa puluh kali beliau nelepon tapi nggak di balas. Bagaimana tidak kesal, bagaimana tidak marah. Mungkin mereka sudah begitu mengkhawatirkan gw saat itu. Di mana gw, lagi apa gw, mengapa tidak angkat telepon, mengapa sms tidak di balas. Ah, damn... entah, bertambah tak karuan lagi pikiran saat itu. Rasa nya mau marah, tapi ama sapa, rasa nya mau marah pada diri sendiri. Ah, nggak ah, nanti di bilang orang gila. Rasa-rasa nya pikiran ku terbanting-banting kala itu. Ah, harus nya gw dapat duit. gw benar-benar kritis hari ini, Begitu lah gw berkata dalam hati. dan ternyata memang benar ibu pernah bilang., Bangun Siang ? siap-siap rezeki dipatok ayam. Dan beruntung nya alhamdulillah rezeki gw tak di jadi di patok ayam. Hampir saja itu terjadi. Dan kalo sampe itu terjadi wah, gimana ya. Gimana gw makan untuk hari ini. Duit di kantong masih tertinggal gambar 5 Kapitan pattimura yang sedang memegang pedang nya. mau minta Transfer uang malu, pasti di marah terlebih dahulu. hoho
                Olala., Hari itu ternyata nenek gw ingin pergi keluar kota bertemu anak nya di sana dan ternyata bokap sudah sejak semalam bokap gua nelapon dan kirim SMS yang tak sempat gua baca dan baru ketika gw bangun dari tempat tidur yang buat gw begitu nyenyak. Lalu gw pun baca pesan itu, ‘’Besok antar nenek ke Travel Lion di depan stasiun KA jam 8 pagi, nenek menunggu di loket’’. Astaghfirullah, Oh my god, Oh No. Setelah tadi nelpon bokap dan gw sukses di marah karena kecerobohan gw sendiri. Gw dapat skor sangat buruk hari ini. Kemudian setealh bangun tidur gua terus ,mandi, tidak lua gosok gigi. *Ehh., terus setelah berganti pakaian. gw langsung cabut, ambil motor terus tancap gas.Di jalan, jalanan Pun macet menambah mumet dah otak gw. Ah, mau cepet., ini pake acara macet.
                      Tin.., Tin.., Tin, Tin... bunyi motor dan mobil mengeluarkan suara klakson nya. wah, wah, wah, tambah tak karuan pikiran ku saat itu. Setelah menempuh jarak sekitar 15 menit dari kost.an dan akhir nya gw pun sampai di tempat tujuan, Lion Travel.  Ketika di sana, gua tanya kepada penjaga loket nya.
Gw :  Mbak, tadi ada nenek gua ya naik travel ini, tanya gua kepo.
Mbak Loket :  ya,  kamu andi ya. Cucu nya nenek sainab ya
 Gw: ya mbak,
kemudian gw melanjutkan pembicaraan lalu gw pun kepo kembali kepada Mbak si penjaga loket tadi.
Gw : nenek gua udah berangkat ya mbak.
Mbak : Ya, sejak setengah sembilan tadi.
Gw : *Berkata dalam hari * Sial, sial. Gw khawatir takut nya uang titipan dari bokap kepada nenek untuk saya tidak di tinggal di sana. lalu tak lama kemudian mbak itu berkata,
mbak : Ini ada titipan duren dan duit dari nenek mu.
Gw : yes, akhir nya gw dapat titipan dan akhit nya hari ini gw makan duren juga. Lama juga nggak makan duren. Terima kasih mbak. Dalam hati gw loncat-loncat happy. Akhir nya....alhamdulillah, terima kasih tuhan. Gw mengucap syukur. Mungkin ini pelajaran yang dapat aku ambil. Setelah pikir-pikir, gw dapet 2 point hikmah yang dapat aku ambil hari ini bahwasa nya jangan sampe gw bangun kesiangan lagi dan terus point kedua Hp itu seharus nya di bunyi dan tetap selalu di dekat agar ketika terjadi apa-apa akan cepat tanggap. Tidak seperti ini, nah kan, akhir nya nenek gua pergi ke Travel sendiri. Untung saja ada yang berbaik hati mengantar nenek ke tempat travel tadi

Senin, 02 Desember 2013

Wanita dan bedak mu yang menor


Aku melihat wanita berjalan dengan gaya yang berlebih
Wajah nya penuh dengan bedak dan make up yang tebal
Bedak yang ia pakai sungguh menor sekali
Seperti tampalan atau apalah
Tapi heran nya ia menganggap itu Style dan bangga akan hal itu
aneh, padahal itu sungguh gimana gitu
Dan dengan bedak yang tebal nan menor
Ia berjalan melanggak-melenggok dengan Percaya Diri nya

Padahal sebenar nya, Sungguh ia terlihat cantik
Sungguh ia terlihat manis jikalau saja wajah nya natural
tidak dengan bedak nya yang menor itu
dan tidak terlalu berlebihan dengan mode

Di satu sisi dia memang wanita angggun
tapi di sisi lain dia terlalu berlebihan
menjadi kan ia tak terlihat menawan
Dengan mode dan style nya yang berlebihan